Kaur, – inforakyatterkini.com – RKPDes merupakan kepanjangan dari Rencana Kerja Pemerintah Desa. Rencana Kerja Pemerintah Desa disingkat RKPDes adalah dokumen penjabaran dari RPJM Desa untuk periode 1 (satu) tahun.
Kamis 29 Desember 2022 bertempat di Kantor Balai Desa Manau IX.I, diadakan Musdes Dalam Rangka Pembahasan dan Penetapan Dokumen Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2023.
Acara dihadiri oleh Bapak Kepala Desa Manau IX.I, MIRUAN USUMO, Ketua BPD Yogo Sarianto beserta Anggota, Pendamping Tehknik Desa, Panitia Tim Tim 9, Unsur Tripika kecamatan Padang Guci Hulu, Seluruh Jajaran Perangkat Desa, dan beberapa dari tokoh masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Wanita, serta Masyarakat setempat.
Acara dibuka oleh Sambutan Ketua BPD Bapak Yogo Sarianto, Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan oleh Kepala Desa “MIRUAN USUMO” kemudian dilanjutkan sambutan dari kecamatan dan juga dari pendamping desa.
Setelah usai sambutan diteruskan dengan pembahasan dan penetaapn RKP Desa tahun 2023, yang dipimpin oleh Panitia Tim 9 yang sudah di SK kan oleh Kepala Desa.
Adapun tujuan dilakukannya RKPDes ini adalah Terwujudnya perencanaan tahunan Desa dalam upaya terwujudnya Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa, Tercapainya pemanfaatan potensi desa secara maksimal, efisien dan efektif dalam pembangunan desa menuju desa yang maju mandiri dan sejahtera.
RKPDes adalah Kerangka acuan bagi Kepala Desa dan Perangkat Desa dalam menyusun program dan kegiatan tahunan yang sinergis sesuai tugas pokok fungsinya untuk mewujudkan tercapainya visi misi yang telah ditetapkan dalam RPJM Desa, Sebagai instrumen penilaian kinerja perangkat desa, dalam mengukur efektivitas pelaksanaan tugasnya dan Sebagai instrumen akuntabilitas dan transparansi manajemen pamerintah desa oleh masyarakat maupun elemen pemerhati pemerintahan yang berkepentingan memantau kinerja pemerintah desa.
Dalam Rapat penetapan RKPDes tersebut ada 19 poin usulan masyarakat pada saat rapat penampungan aspirasi beberapa bulan yang lalu. Rapat hari ini Kamis 29-12-2022, telah disepakati dan ditetapkan semua, dengan catatan nanti diserhkan kepada Pemdes dan Panitia Tim 9 Serta BPD ntuk memilih yang mana dari poin-poin itu yang akan didahulukan sesuai dengan anggaran yang ada nantinya “ujar Ketua Panitia Tim 9 Amran Amin”.
Acara rapat berjalan cukup hikmat, dan berjalan lancar diakhiri penanda tanganan berita acara penetapan RKPDes Tahun 2023 oleh unsu-unsur yang terkait.(sum)*
Tinggalkan Balasan